Penutupan UKPFI Surabaya 2022

ukpfi surabaya

Menutup rangkaian Uji Kompetensi Pewarta Foto Indonesia di Surabaya, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawangsa bersama Ketua Umum PFI Reno Esnir dan Ketua PFI Surabaya Suryanto, menyerahkan bantuan kepada keluarga (alm) Saiful Bahri dan Yuyung Abdi. Keduanya merupakan peraih Lifetime Achievement Award APFI 2022. 

Sebelumnya, Ketua Umum PFI Reno Esnir juga menyerahkan SK Penguji kepada Gino Franki Hadi (PFI Jakarta/Media Indonesia) dan Becky Subechi (PFI Surabaya/Jawa Pos). Gino dan Becky merupakan pewarta foto senior dengan sertifikasi wartawan utama Dewan Pers dan telah lulus mengikuti tiga kali magang sebagai penguji. 

Nantinya penguji dari Pewarta Foto Indonesia (PFI) juga dapat menguji atas nama lembaga uji lain, utamanya lembaga uji yang belum memiliki penguji modul berbasis foto jurnalistik. 

IPT3428
Dari kiri: Gino F Hadi, Becky Subechi, Reno Esnir. Foto: PFI Surabaya

Berikut adalah nama penguji modul berbasis foto jurnalistik.

  1. Hermanus Prihatna
  2. Saptono Soemardjo
  3. Maha Eka Swasta
  4. Zarqoni Maksum
  5. Priyambodo R.H
  6. Maria D. Andriana
  7. Teguh Priyanto
  8. Gino F. Hadi
  9. Becky Subechi
  10. Embong Salampessy

PFI Pusat mengucapkan terima kasih kepada Dewan Pers, Pemprov Jawa Timur, PFI Surabaya, dan seluruh penguji serta peserta yang sudah berpartisipasi. Tak lupa kepada seluruh sponsor yang telah berperan mendukung terselenggaranya UKPFI, yakni; BNI, Pelindo, PT KAI, Pemprov Jawa Timur, Telkomsel, Hotel Regantris, Universitas Muhammadiyah Surabaya, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, dan UK Petra Surabaya, serta Dinas Kelautan & Perikanan Pemprov Jatim. 

06 UKPFI Surabaya H1