Evakuasi Bayi Gajah Sumatera

Oleh: Irma Tambunan | PFI Jambi

Enam bulan terpisah dari rombongan induknya, seekor bayi gajah Sumatera (Elephas Maximus Sumatranus) akhirnya kembali pulang. Sang bayi menjalani proses translokasi menuju ekosistem Bukit Tigapuluh di perbatasan Jambi dan Riau.

Tim gabungan konservasi satwa menjemput bayi gajah yang tengah menjelajah di sebuah kebun tanaman yang bercampur warga. Dengan bantuan kulup bius, gajah dipandu menuju truk. Ia lalu dibawa menuju hutan penyangga Taman Nasional Bukit Tigapuluh. Menempuh jarak 120 kilometer selama sehari semalam.

Setibanya di lanskap Bukit Tigapuluh, dokter kembali mengecek kondisinya dan mengasup vitamin. Setelah dipastikan sehat, sang bayi dibangunkan. Saat tersadar, ia pun langsung melangkah menembus hutan. Menemui rombongan sang induk.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *